Jakarta | Informasi TV – Jumat (11/11/2022), pukul 18.00 wib, bertempat di Rumah Produksi Gema Production, Tebet Utara, Jakarta Selatan, diadakan konferensi Pers peluncuran film “Uti deng Keke, Torang Lebe Dari Sodara”.Rencananya film akan ditayangkan perdana pada tanggal 17 November 2022.

Film yang bernuansa keindahan alam Manado, Gorontalo dan juga menampilkan budaya serta mengajarkan edukasi, toleransi beragama dan masyarakat majemuk yang saling berkolaborasi satu dengan lainnya.

Beberapa artis yang mendukung film tersebut antara lain, Addin Hidayat, Fannita Posumah, Diva, Roy Marten, Mongol, Rensi Milano, Teguh Julianto, Gery Iskak dan beberapa artis muda lokas Gorontalo yang turut mendukung film tersebut. Responnya sangat positif akan penayangan nya ketika mulai di share rencana penayangan melalui media sosial.

Hadir dalam konferensi Pers, Executive Producer, Hartono, ” Film ini akan tayang 17 November 2022.Film yang sangat inspirasirif dan mengajarkan toleransi yang tinggi. Film ini mengajar akan kaum muda belajar bertoleransi dan menjaga kerukunan dalam perbedaan, ” ungkapnya.

Sutradara, Billy mengungkapkan suka duka dalam pembuatan film tersebut.”Film yang mengutamakan cinta NKRI. Sempat tertunda akibat pandem, ada kurang lebih 3 tahun lebih, baru tahun ini kita bisa selesaikan film ini. Lokasi shooting Gorontalo dan Manado. Saya memohon doa semoga film ini menjadi motivasi agar lebih mengangkat daerah dan budaya lokal, serta film memotivasi kaum muda agar mengetahui arti kebangsaan dan berbangsa, ” pungkas nya.

Teguh Julianto, salah satu pemain senior dalam film ini mengatakan, “Saya hanya salah satu pendukung untuk film ini. Memang film ini mengajar arti toleransi sesama anak bangsa. Ada nilai edukasi dan budaya. Semoga film ini banyak yang mendukung, terutama masyarakat Indonesia, ” ujarnya.

Salah satu artis pendatang baru, Abay, seorang putra asli Gorontalo, mengungkapkan, “Saya terjun menjadi aktor dan ini film pertama saya. Terima atas kesempatan nya, ” Pungkas nya.

Acara diakhiri dengan tanya jawab dengan media dan juga penjelasan lebih lagi mengenai seputar film tersebut.

“Saya sangat mengharap dari film kami, agar media juga bisa membantu dna mengharapkan dari rekan Pers untuk mengangkat film ini dan bisa memberikan edukasi nuansa Indonesia. Terima Kasih atas dukungan, mudah-mudahan film ini bisa menjadi terbaik bagi perfilman Indonesia, ” ujar Billy.

Siap tayang nanti tanggal 17 November 2022. Segera datang dan tonton film ” Uti Deng Keke, Torang Lebe Dari Sodara.” (Rk).

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *